SMPN 5 Kota Serang, SMPN pertama mencetak Tahfidz Quran.

SMPN 5 Kota Serang, SMPN pertama mencetak Tahfidz Quran.

SMPN 5 Kota Serang, SMPN pertama mencetak Tahfidz Quran.

Serang,- Wali Kota Serang Syafrudin menghadiri Pentas Seni SMPN 5 Kota Serang sekaligus Wisuda Tahfidz Qur'an, Kamis (16/6).

Wali Kota Serang Syafrudin menyaksikan langsung pagelaran pentas seni yang ditampilkan oleh Siswa-siswi SMPN 5 Kota Serang, yang lebih membanggakan lagi Syafrudin melihat, mendengar dan mengetes langsung siswa-siswi Tahfidz Qur'an.

Syafrudin menjelaskan SMPN 5 Kota Serang merupakan SMPN pertama di Kota Serang yang mampu mencetak Tahfidz Qur'an. "Yang bikin saya kaget itu ada wisuda Tahfidz Qur'an, biasanya disekolah umum lainnya tidak ada wisuda Tahfidz tapi di SMPN 5 Kota Serang ini ada, ini pertama kali saya lihat wisuda Tahfidz di SMPN," Ucapnya.

Syafrudin juga mengapresiasi atas kerja keras para guru SMPN 5 Kota Serang yang mampu mencetak siswa-siswi yang berprestasi. "Atas nama Pemerintah Kota Serang mengapresiasi dengan keberadaan SMPN 5 Kota Serang ini yang terus berkembang dan juga prestasi-prestasi yang luar biasa," Lanjutnya. (RAM/RED)

 

Pembuat artikel : Robi Agmadhori Manura, SM

Editor : Bagus Setya Kurniawan, SH, MH