Acara Car Free Day akan diberlakukan minggu ganjil dan minggu genap

Acara Car Free Day akan diberlakukan minggu ganjil dan minggu genap

Acara Car Free Day akan diberlakukan minggu ganjil dan minggu genap

Serang, - Pada hari ini Dinas Lingkungan Hidup melakukan pertemuan dengan beberapa OPD untuk melakukan kegiatan evaluasi kualitas udara di perkotaan serang dengan melakukan car freev day. Kegiatan ini di hadiri oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Farach Richi, perwakilan OPD dan perwakilan UMKM, bank sampah dan proklin yang bertempatan di Aula Rapat Dinas Lingkungan Hidup (21/6)

Kegiatan car free day ini akan di rencanakan di lokasi jln. ki masjong menuju jln. Brigjen KH Samiun menuju ke arah jln. Veteran dan jln. Juhdi. Kegiatan ini akan dibagi menjadi 2 yakni minggu ganjil dan minggu genap, untuk minggu ganjil akan di isi oleh pelaku UMKM, Bank Sampah dan Proklin dan minggu genap akan di isi dengan kegiatan evaluasi kualitas udara yang ada di kota serang.

Farach menyampaikan mengingat level kota serang sudah berada pada level 1, kegiatan ini harus dilakukan untuk meningkatkan perekonomian yang ada di kota serang yang sudah lama redup dikarenakan covid 19, "kegiatan ini harus dimanfaatkan oleh OPD - OPD lain untuk mengisi kegiatan tersebut terutama Dinas Pariwisata dan Olahraga" tuturnya.

Farach juga berharap kepada pegawai Dinas Lingkungan Hidup untuk memanfaatkan acara ini dan dapat menggunakan daerah acara car free day ini secara penuh, "diharapkan acara car free day ini di isi oleh produk - produk dalam negeri yang nantinya di isi oleh pelaku usaha micro kecil menengah (UMKM), Bank Sampah dan Proklin", tambahannya. (TY/RED).