
SERANG,- Wali Kota Serang hadir dalam acara Sarahsehan dan dialog dengan seluruh Organisasi Mahasiswa (Ormawa) dan Organisasi Kemasyarakatan dan Pemuda (OKP) Se-Kota Serang dalam rangka memperingati hari jadi Kota Serang ke -15, bertempat di Pokel Garden Resto, Rabu (10/08). Hadir dalam kesempatan ini Sekretaris Daerah Kota Serang Nanang Saefudin, Asda I Kota Serang Subagyo, Kepala OPD Se-Kota Serang, Kapolres Serang Kota dan Dandim 06/02 Kota Serang
Sarahsehan dan dialog pada hari ini mengsung tema melangkah untuk bangkit bersama membangun Kota Serang.
Pemuda Muhammadiyah Kota Serang ayatullah Qaumi menyampaikan, apresiasi atas pembangunan di Kota Serang dan sarana-sarana lainnya yang begitu masif dan baik yang tentunya ini menunjang kemajuan Kota Serang.
Kang ayat sapaan akrabnya kembali menyampaikan aspirasinya dalam hal ini selaku OKP Kota Serang bahwa keadaan taman sari setelah proses pembugaran yang dilakukan itu masih ada mindset dari masyarakat bahwa taman sari adalah tempat negatif. Oleh Untuk itu pada hari ini meminta kepada Pemkot Serang untuk merubah mindset itu dengan mendirikannya taman baca di taman sari sehingga mindset yang negatif di taman sari bisa berubah.
"Harapan dari OKP Muhammad taman sari dapat didirikan taman baca masyarakat sehingga paradigma atau mindset nya bisa berubah". Ungkapnya
Selanjutnya kang ayat juga memberikan masukannya mengenai antisipasi kasus kriminal, kesehatan dan ketahan Pangan di Kota Serang untuk ditingkatkan agar jumlah dan kasus kriminal, kesehatan dan ketahanan pangan di Kota Serang dapat terus baik dan kondusif.
Selanjutnya Wali Kota Serang Syafrudin menyampaikan, ucapan terima kasih kepada semua yang telah hadir dalam acara Sarahsehan dan dialog interaktif pada hari ini, semoga hadirnya semua disini bagian dari ibadah Kepada Alloh SWT. Kemudian Sarahsehan ini adalah salah satu bentuk program dari Pemkot Serang yang mana dibuat untuk menerima aspirasi dari mahasiswa dan semua elemen masyarakat dalam rangka HUT Kota Serang ke-15.
Syafrudin kembali menjelaskan, Semua Masukan yang diterima pada kesempatan hari ini merupakan hal positif tentunya dalam membentuk Pemkot Serang agar lebih baik lagi.
"Yang namanya masukan atau aspirasi itu pasti baik tidak ada yang buruk, karena manusia itu pada dasarnya banyak kekurangan. Mudah-mudahan dengan masuknya pada hari ini dapat membuat Pemkot Serang menjadi lebih baik". Jelasnya
Berkenaan dengan taman sari, Kriminal, kesehatan dan ketahanan pangan, Pemkot Serang terus berupaya semaksimal mungkin dengan daya dan upaya untuk memperbaikinya baik dari penataan, regulasi dan pengawasan.
"Yang intinya semaksimal mungkin semua permasalahan yang ada di Kota Serang akan segera diperbaiki dan pengawasan akan dimaksimalkan mengenai kriminal, kesehatan dan ketahanan pangan di Kota Serang". Jelas Syafrudin. (HS/RED).
Pembuat artikel : Benies Husaeni, M. Pd
Editor : Bagus Setya Kurniawan, SH, MH
Share:
Categories
More News





