Takziah Kekediaman Anggota KPPS Yang Telah Gugur Saat Bertugas

Takziah Kekediaman Anggota KPPS Yang Telah Gugur Saat Bertugas

Takziah Kekediaman Anggota KPPS Yang Telah Gugur Saat Bertugas

SERANG,- Pj. Gubernur Banten, Al Muktabar didampingi Pj. Wali Kota Serang, Yedi Rahmat, dan Ketua KPU Kota Serang, Ade Jahran melakukan takziah ke kediaman Almarhum Muchamad Junaedi, anggota Kelompok Penyelenggaran Pemungutan Suara (KPPS) yang meninggal dunia pada tanggal 21 Februari 2024.

Melihat banyaknya pejuang demokrasi yang meninggal, berharap pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) kedepan termasuk para anggota KPPS agar menjaga kesehatannya sebelum bertugas (23/2/2024).

Muchamad Junaedi merupakan anggota KPPS di TPS 56 dilingkungan Sempu Banten Girang, beliau meninggal di Rumah Sakit dan disemayamkan di kediamannya. Mengetahui kabar tersebut, Pj. Gubernur dan Pj. Wali Kota Serang langsung meluncur untuk takziah.

“Ini adalah pahlawan demokrasi, Tapi ini juga menjadi pembelajaran bagi kita ternyata ada faktor yang kita tidak pernah tahu, yang mestinya KPU secara institusi memperhatikan seperti ini,” kata Al Muktabar.

Menambahkan, Pj. Wali Kota Serang, Yedi Rahmat mengatakan, di Kota Serang hingga saat ini yang meninggal dunia hanya 1, selain itu, masih ada yang dirawat di rumah sakit adapun rawat jalan.

“Pemprov Banten serta Pemkot Serang memberikan bantuan berupa uang tunai dan sembako kepada anggota keluarga yang di tinggalkan, semoga ini bermanfaat," ungkap Yedi Rahmat.

Untuk proses selanjutnya terkait administrasi, Pj. Wali Kota Serang mengarahkan kepada pihak Disdukcapil Kota Serang untuk mempermudah dalam pengadministrasiannya nanti. (FL/RED)