Syafrudin, siap hadir dalam peresmian gedung baru sixty one entertainment

Syafrudin, siap hadir dalam peresmian gedung baru sixty one entertainment

Syafrudin, siap hadir dalam peresmian gedung baru sixty one entertainment

SERANG,- Pemerintah Kota Serang melalui bagian protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kota Serang menerima audiensi dari sixty one entertainment bertempat di ruang aula Wali Kota Serang, Kamis 7 September 2023. Setelah mendengar audiensi Wali Kota Serang Syafrudin mengatakan, ucapan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya terhadap kegiatan yang akan dilaksanakan oleh panitia sixty one entertainment.

Dalam acara peresmian gedung nanti, lanjut Syafrudin, bersedia untuk hadir dan sekaligus meresmikan.

"Insyaallah siap hadir, dalam peresmian gedung barunya,"ucap Syafrudin

"Untuk acara khitanan massal ini, Pemkot Serang akan akan menyumbang sebanyak Rp3,5 juta. Semoga acaranya nanti berjalan dengan baik dan bernilai ibadah,"Imbuhnya

Sebelumnya, ketua sixty one entertainment Andi menyampaikan, Audiensi ini adalah ajang silaturahmi antara sixty one entertainment dengan pemerintah Kota Serang.

Selian itu, kata Andi, juga menindaklanjuti terkait proposal yang ditujukan kepada pemerintah Kota Serang dalam hal permohonan bantuan.

"Karena, nanti pada tanggal 16 September 2023, sixty one entertainment akan menyelenggarakan kegiatan sunatan massal, dan sekaligus peresmian gedung baru,"ujar Andi

"Kurang lebih peserta sunatan massal berjumlah 100 orang, dan Alhamdulillah, sekarang yang sudah mendaftar berjumlah 60 orang, dan nantinya setelah di khitan akan di arak oleh odong-odong,"lanjutnya

Ia menambahkan, sixty one entertainment ini adalah gabungan RW 05 cipare. Kegiatan ini juga dilakukan dengan baznas kota Serang.

"Oleh sebab itu, saya berkoordinasi dengan dinas kesehatan untuk meminta bantuan tim medis,"jelasnya

"Alhamdulillah, segala bantuan sudah tersedia, mulai dari baju Koko, catering, uang sunatan,"Imbuhnya

Diakhir penyampaiannya andi menyampaikan, ucapan terima kasih atas segala atensi dan partisipasi baik dari pemerintah Kota Serang, BAZNAS Kota Serang dan dinas terkait, atau para donatur yang telah membantu dalam mensukseskan acara ini.

"Atas nama pribadi dan mewakili sixty one entertainment, mengungkapkan Terima kasih, semoga apa yang bapak atau ibu bantu menjadi ladang kebaikan di akhir nanti,"tutup ketua sixty one entertainment andi. (HS/RED)

 

Penulis Artikel: Benies Husaeni, M.Pd