16 Mar 2025
WIB
Berita Pemerintahan

SERANG, Berdasarkan keputusan Dewan Hakim dalam Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) Nasional Korpri VI yang berlangsung di Padang, Sumatera Barat, sejak, 6 hingga 12 November 2022. Provinsi yang termasuk Peringkat 10 besar adalah, I Sumbar (109), II Aceh (68), III DKI Jakarta (63), IV Banten (55), V Jawa Timur (51), VI Sumatera Utara (43), VII Riau (31), VIII Sulawesi Selatan (27), IX Jawa Barat (25) dan X Kalimantan Selatan (23).

Provinsi Banten pada ajang ini memperoleh posisi keempat dengan torehan poin (55) yang mana posisinya lebih unggul dari provinsi Jatim, Sumut, Riau, Sulsel, Jabar dan Kalsel.

Kafilah Banten pada ajang Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) Nasional Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) VI diwakili oleh tiga Aparatur Sipil Negara atau (ASN) yang juga anggota Korps Pegawai Republik Indonesia atau (Korpri) Kota Serang.

Ketiga kafilah Banten yang sekaligus anggota KORPRI Kota Serang yang mempersembahkan prestasi itu yakni, H. Yudi Ayubudi pegawai Kementerian Agama atau Kemenag Kota Serang yang memperoleh juara 1 pada Lomba Khutbah Jumat. Lalu, Eman Suherman Kepala Sekolah Dasar Negeri (SDN) Sukawana Juara 2 Lomba Dakwah, dan terakhir Ubaidillah Sekretaris Kelurahan Serang yang memperoleh juara 2 pada cabang kaligrafi digital.

Perlu diketahui, Ajang dua tahunan ini kembali digelar dan memperlombakan 8 (delapan) cabang lomba dengan 14 golongan. Diantaranya Cabang Tartil Al Quran, Tilawah Al Quran. Cabang Hifzh Al Quran dengan 4 golongan Juz 30, Surah Al baqarah, Surah ali Imran dan 7 Surah pilihan.

Kemudian Cabang Dakwah Al Quran, cabang Khat Al Quran dengan tiga golongan, Kaligrafi Dekorasi, Kaligrafi Kontemporer dan Kaligrafi Digital. Cabang Azan, Khutbah Jumat, Penulisan Artikel Al Quran dan lomba Doa.

MTQ Korpri Nasional VI pada tahun ini mengusung tema 'Korpri mengaji, Korpri Berbakti, Korpri Berkontribusi untuk Indonesia Mulia'.

Ketua (Korpri) Kota Serang Nanang Saefudin mengaku pihaknya mengapresiasi dengan torehan prestasi yang diukir oleh beberapa anggota (Korpri) Kota Serang.

"Ini jadi role model atau contoh untuk ASN yang lainnya, untuk terus mengukir prestasi dibeberapa even apapun," ujar Nanang Saefudin yang juga Sekda Kota Serang

Sementara itu, Sekretaris (Korpri) Kota Serang Hudan Muchtadi mengatakan, capaian prestasi yang diraih anggota (Korpri) Kota Serang ini mengalami peningkatan, bila dibandingkan dua tahun yang lalu.

"Dua tahun sebelumnya khutbah Jumat hanya juara harapan 1, dan kaligrafi digital juara 3. Sekarang dari sisi jumlah ada peningkatan dan sisi juara juga gradenya meningkat," katanya

Hudan Muchtadi berharap prestasi ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan pada ajang serupa di masa mendatang.

"Mudah-mudahan hasil ini jadi motivasi, teman-teman untuk terus mempertahankan prestasinya," katanya. (HS/RED).

 

Pembuat artikel : Benies Husaeni, M. Pd

Editor : Bagus Setya Kurniawan, SH, MH

Share: