Kabag Kesra Pemkot Kota Serang: Melepas Jemaah Haji Kloter 64 JKG Kota Serang Tahun 1444 H/ 2023 M

Kabag Kesra Pemkot Kota Serang: Melepas Jemaah Haji Kloter 64 JKG Kota Serang Tahun 1444 H/ 2023 M

Kabag Kesra Pemkot Kota Serang: Melepas Jemaah Haji Kloter 64 JKG Kota Serang Tahun 1444 H/ 2023 M

SERANG,- Jemaah Haji Kota Serang Kloter 64 JKG, kembali diberangkatkan pada Selasa 19 Juni 2023 pada pukul 10.00 WIB, bertempat di Kantor Kementerian Agama Kota Serang.

Pelepasan Jemaah Haji Kota Serang secara Resmi di lepas oleh Kabag kesra Kota Serang.

Dalam Sambutan nya Kabag Kesra Kota Serang Ahmad Saefullah menyampaikan, kepada seluruh jamaah haji agar selalu menjaga kesehatan, agar kondisi tetap fit. Kemudian, ia mengingatkan agar dalam segala bentuk kegiatan ibadah nanti di sana niatkan dalam hati dengan ikhlas dan tidak memikirkan apapun.

"Fokus ibadah saja, Jangan memikirkan apapun, perbanyak Istighfar. Sehingga, dalam pelaksanaan ibadah haji dapat berjalan lancar, hingga kembali lagi ke Tanah Air dan mendapat predikat Haji yang mabrur dan mambrurah amin,"ucap Syafrudin Ahmad Saefullah

Selanjutnya, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Serang Abdul Rojak menyampaikan, laporan Kegiatan keberangkatan Jemaah Haji Kota Serang Kloter 64 JKG, yaitu sebayak 14 Jemaah. Pada Kloter 14 JKG ini, lanjut Abdul Rojak, terdapat jemaah haji termuda dan tertua kembali.

"Yaitu, umur 26 Tahun atas nama, Hj. Indri Eka Fatchurochman Jemaah Haji Tertua dan lbu Aat Jema'ah haji tertentu dengan umur 74 Tahun,"ucapnya

"Lalu, Jemaah laki - laki terdapat 5 Jema'ah dan perempuan 9 Jema'ah. Kloter 64 JKG ini merupakan kloter Gelombang ke 2 Kloter Tambahan gabungan terdiri dari Kemenag Kota Serang 14 Kab. Serang 26, Kota Cilegon 3, Kab. Lebak 18, Kab. Pandeglang, 13, Kab. Tangerang 25, Kota Tangerang 7, Kota Tangsel 9,"imbuh kepala Kemenag Kota Serang

Diakhir penyampaiannya, Abdul Rojak
mengucapkan, terima kasih yang tidak terhingga khusus nya, kepada Wali Kota Serang berserta Jajaran nya dan seluruh panitia yang sudah membantu proses pelaksanaan ibadah haji dari awal sampai
akhir.

"alhamdulilah tidak ada kendala apapun sampai hari ini. Saya doakan semoga bapak ibu ,diberikan kesehatan, kemudahan dan kelancaran dalam melaksanakan ibadah haji dan semoga bapak ibu mendapatkan haji yang mabrur dan mabrurah amin,"harap kepala Kemenag Kota Serang abdul Rojak


Turut Hadir dalam Plh Kasubbag TU sekaligus Kasi PHU Kemenag Kota Serang, lwan Kurniawan, Kasi Bimas Islam, Ahmad Firdaus, Dinkes Kota Serang.(HS/RED)