Giat Sidak Wali Kota Serang Terkait Harga Telor ayam Dipasar

Giat Sidak Wali Kota Serang Terkait Harga Telor ayam Dipasar

Giat Sidak Wali Kota Serang Terkait Harga Telor ayam Dipasar

SERANG,- Meski terjadi kenaikan harga bahan kebutuhan telor dan ayam di pasar-pasar, namun stoknya masih aman. Sehingga tidak meresahkan masyarakat selaku konsumen.

Hal tersebut terungkap dalam giat Sidak Wali Kota Serang, H. Syafrudin bersama tim satgas pangan dan Disperdaginkop Kota Serang, di Pasar Lama, Kota Serang.

Namun dipastikan, tingginya harga bahan kebutuhan masyarakat tersebut sudah mengalami lonjakan dibanding pada saat menjelang Lebaran kemarin.

Berdasarkan pantauan, beberapa bahan kebutuhan masyarakat yang harganya masih tinggi. Di antaranya daging sapi, ayam, cabai rawit, bawang dan telur. Sedangkan bahan kebutuhan pokok lain seperti beras, minyak goreng dan gula masih terbilang stabil.

Meski harganya masih tinggi, Syafrudin memastikan, stok bahan kebutuhan pokok masyarakat di Kota Serang masih cukup dan melimpah. Beliau pun memprediksi kondisi ini dalam waktu dekat akan berangsur normal seiring adanya perubahan harga pada KPPU pusat.

"Meski ada kenaikan harga, namun stoknya masih aman. Mudah-mudahan nanti harga bahan kebutuhan masyarakat akan berangsur normal kembali secepat mungkin," ungkapnya. (FL/RED).

 

Pembuat artikel : Fadhlan Imam Febriawan.