2 Kelurahan di Kota Serang menjadi contoh Pokja Kampung Moderasi Beragama.

2 Kelurahan di Kota Serang menjadi contoh Pokja Kampung Moderasi Beragama.

2 Kelurahan di Kota Serang menjadi contoh Pokja Kampung Moderasi Beragama.

Serang,- Sosialisasi dan launching kampung moderasi beragama (KMB) dilaksanakan oleh Kementerian Agama Kota Serang bersama Pemerintah Kota Serang, bertempat di aula Vihara Avalokitesvara Banten, Selasa (04/07).

Sosialisasi dan launching kampung moderasi beragama (KMB) merupakan program Kementerian Agama RI yang bertujuan untuk membentuk sebuah kampung, desa atau lingkungan dengan sifat toleransi umat beragama yang tinggi dan menciptakan kerukunan antar umat beragama ditengah masyarakat.

Mendukung program Kementerian Agama RI, Kemenag Kota Serang bersama Pemerintah Kota Serang meresmikan dua Kelurahan di Kota Serang sebagai pelopor Pokja Kampung Moderasi Beragama diantaranya Kelurahan Kota Baru Kecamatan Serang dan Kelurahan Banten Lama Kecamatan Kasemen.

Wali Kota Serang Syafrudin menyampaikan bahwa, Toleransi beragama di Kota Serang sudah terjalin sejak lama, dibuktikan dengan adanya Kelenteng dan Masjid Agung yang berdekatan.

"di Kota Serang mah dari dulu sudah dibuktikan dengan keberadaan kelenteng yang berendengan dengan Masjid juga Gereja yang berdekatan dengan masjid, itu menunjukan toleransi beragama sudah terbentuk," Ucap Syafrudin.

Syafrudin juga menyampaikan, toleransi di Kota Serang ini sudah terjalin sejak lama dan tidak adanya permasalahan yang terjadi, dan diharapkan Kampung Moderasi Beragama ini dapat mempererat tali persaudaraan antar umat beragama yang juga didasari oleh nilai-nilai Pancasila.

“Launching Kampung umat beragama di Kota Serang ini memang sebenarnya selama ini belum ada permasalahan antar umat beragama, namun dengan dilaunchingnya kegiatan ini untuk semakin mempererat kita dalam satu wadah negara NKRI, bahwa Kota Serang tidak ada perbedaan," Lanjutnya. (RAM/RED).

 

Pembuat berita : Robi Agmadhori Manura, SM.