Wali Kota Serang menghadiri sekaligus membuka Pekan Kuliner dan Industri Pasar Kreatif IKM/UKM Kota Serang 2020.

Wali Kota Serang menghadiri sekaligus membuka Pekan Kuliner dan Industri Pasar Kreatif IKM/UKM Kota Serang 2020.

Wali Kota Serang menghadiri sekaligus membuka Pekan Kuliner dan Industri Pasar Kreatif IKM/UKM Kota Serang 2020.

Serang, Kamis (27/8/2020). Pemerintah Kota Serang melalui Dinas Perdagangan Industri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperdaginkop UKM) Kota Serang bersama dengan DPD-LPM Kota Serang menyelenggarakan Pekan Kuliner dan Industri Kreatif IKM/UKM Kota Serang 2020 bertempat di Lapangan Kepandean Kota Serang.

Pekan Kuliner dan Industri Kreatif IKM/UKM Kota Serang secara langsung di buka oleh Wali Kota Serang H. Syafrudin, dan dihadiri oleh Kepala Dinas Disperdaginkop Kota Serang, Ketua DPD-LPM Kota Serang beserta jajarannya dan para penggiat UKM/IKM se-Kota Serang.

Ahmad Rosadi selaku Ketua DPD-LPM Kota Serang menerangkan bahwa, Pekan Kuliner dan Industri Pasar Kreatif ini merupakan kerjasama DPD-LPM Kota Serang bersama dengan Pemerintah Kota Serang, yang bertujuan untuk mengembangkan UKM/IKM yang ada di Kota Serang, " DPD-LKM Kota Serang alhamdulillah bekerjasama dengan Pemerintah Kota Serang dalam rangka mengembangkan Industri Kreatif menengah dan UKM yang Mudah-mudahan kedepannya IKM/UKM Kota Serang dapat berkembang," Ucapnya.

 

kuliner

 

Selain menyampaikan tujuan acara tersebut, Ahmad Rosadi juga menyampaikan bahwa, masalah utama IKM/UKM adalah minimnya modal yang dimiliki," Terkait dengan UMKM ini kalau kita ajak untuk menyampaikan hasil produk dan mengajak pameran mereka (Pegiat UMKM) rata-rata menyampaikan "lah kite mah kuliner-kuliner ada tempat tetapi follow up nya tidak ada" Artinya mohon bantuan seandainya UMKM ini ingin bergerak ingin maju tapi butuh bantuan modal, Mudah-mudahan UMKM kita dapat diberikan bantuan stimulus," Ucap Ahmad Rosadi.

Selanjutnya, Wali Kota Serang H. Syafrudin dalam sambutannya menyampaikan bahwa, Pemerintah Kota Serang berterima kasih atas inisiatif DPD-LPM Kota Serang, dan mengapresiasi atas terselenggaranya Pekan Kuliner ini, " Pemerintah Kota Serang mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas inisiatif DPD-LPM dengan adanya acara Pekan Kuliner dan Industri Kreatif Kota Serang, sekali lagi saya mengapresiasi dengan kegiatan ini yang tentunya bermaksud untuk meningkatkan potensi IKM dan UKM di Kota Serang ini," Ucap Wali Kota Serang H. Syafrudin.

Menanggapi permasalahan UKM di Kota Serang, H. Syafrudin menyampaikan bahwa, stimulas untuk UMK ada di Disperdaginkop Kota Serang, "Stimulus sudah siapkan dari Pemkot Serang Rp 500 ribu, kemudian dari pusat Rp 2.400.000 tapi belum diterima," katanya.