17 Mar 2025
WIB
Berita Pemerintahan

Serang,- Walikota Serang Budi Rustandi didampingi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Serang Arif Rahman Hakim, bersilaturahmi dengan Influencer, Conten Creator Network Banten, bertempat di Aula Pokel, Kota Serang, Minggu (16/3). 

ICN Banten merupakan organisasi yang dibentuk oleh para influencer dan conten creator di Banten, yang saat ini diketuai oleh Novianusselva atau yang akrab disapa Rambo Banten. 

Dalam sambutannya, Rambo Banten menyampaikan, ICN Banten ini terbentuk pada tahun 2023 yang anggotanya tersebar di 8 Kabupaten/Kota Se-Provinsi Banten. Dan juga merupakan organisasi influencer pertama di Indonesia. 

"ICN itu dibentuk ditahun 2023 singkatan dari Influencer dan Conten Creator Network Banten, kalau ngomongin ICN itu ada 8 Kabupaten/Kota yang saya WA waktu itu hampir 900 orang, dari yang bawa motor hingga helikopter juga ada pak, dan inluencer itu pak salah satu organisasi pertama di Indonesia pak," Ucapnya. 

Rambo Banten juga berharap dengan kepemimpinan Andra Soni dan juga Budi Rustandi, ICN Banten dapat berkolaborasi menyebarkan informasi ke seluruh Indonesia. 

"Di Kepemimpinan Pak Wali Budi Rustandi dan Pak Andra Soni sebagai Gubernur Banten, Mudah-mudahan kita bisa menyambungkan bagaimana promosi di Provinsi Banten dikenal di masyarakat luas," Lanjutnya. 

Sementara itu, Walikota Serang Budi Rustandi mengatakan, influencer dan conten creator di Kota Serang itu sangat penting, dan sebagai partnership Pemerintah Kota Serang dalam menyebarkan informasi pembangunan di Kota Serang kedepannya. 

"ICN ini penting untuk Kota Serang bukan hanya sekedar konten-konten seremonial tetapi bagaimana mengedukasi masyarakat Kota Serang dalam berfikir mengikuti jaman bagaimana kita berjuang menjadikan Kota Serang ini menjadi Ibu Kota yang sesungguhnya, dan juga sebagai partner dalam menginformasikan program-program Pemkot khususnya saya sebagai Walikota Serang kedepannya," Ucapnya. (ram/red)

Share: