KWARCAB Kota Serang Adakan Rakercab Ke- 2 di Tahun 2021

KWARCAB Kota Serang Adakan Rakercab Ke- 2 di Tahun 2021

KWARCAB Kota Serang Adakan Rakercab Ke- 2 di Tahun 2021

SERANG - KWARCAB Kota Serang mengadakan Rapat Kerja Cabang (Rakercab) ke-2 di Tahun 2021.

Rapat tersebut membahas tentang keputusan Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Serang Nomor 002 Tahun 2021 tentang susunan pengurus kwartir cabang gerakan pramuka Kota Serang pergantian antar waktu masa bakti 2019-2024.

Kegiatan itu juga guna menyusun program kerja yang sudah dilakukan dan yang akan dilakukan pada periode berikutnya.

Walikota Serang turut hadir dalam rapat kali ini. Hadir pula Kepala Dinas Dispora Kota Serang, Para Wakil Ketua Pengurus Kwarcab Kota Serang, Pengurus Kwarda Banten, Pengurus Kwarcab Gerakan Pramuka, dan Ketua Kwarran Se-kota Serang.

Ketua Kwarcab Harian Kota Serang H. Ahmad Saefullah mengucapkan selamat kepada 40 anggota yang menjalani masa bakti tahun 2019-2024.

“Kami ucapkan selamat kepada pengurus baru, masa bakti 2019-2024. Selamat untuk kepengurusan yang baru, selamat bergabung, mudah-mudahan bisa bersinergi dengan kwarran-kwarran yang ada di kecamatan agar bersinergi dengan kwarcab.” ucapnya.

Ia juga menjelaskan bahwa perubahan ini terjadi setelah melakukan evaluasi untuk mengadakan penyegaran dalam posisi pengurus.

“Mengapa posisi pengurus mengalami perubahan, berdasarkan evaluasi dan penglihatan kami, harus ada penyegaran karena di Kota Serang sendiri rotasi dan mutasi sudah biasa” jelasnya.

Dalam rapat ini juga membahas tentang program-program yang sudah dijalankan oleh KWARCAB Kota Serang dalam setahun terakhir, seperti pembangunan masjid. Terakhir, Saefullah berharap dengan adanya rapat kerja di tahun ini, seluruh pengurus dapat mewujudkan program kerja yang berkelanjutan menuju Kota Serang yang berbudaya sesuai dengan tema Rakercab tahun ini. (RAM/RED).

 

Penulis Artikel : Robi Agmadori Manura, SM

Editor : Bagus Setya Kurniawan, SH. MH