28 Jul 2024
WIB
Berita Pemerintahan
Tue, 26 Jan 2021 489 Views Operator

Masih bingung jika ada kejadian kegawatdaruratan? butuh ambulans? tenang ce'es, Kota Serang sudah memiliki Call Center Tanggap Darurat 112. Tak punya pulsa? apa lagi tak ada sinyal? tenang ce'es, semua gratis, dan tak perlu khawatir jika tak ada sinyal, pasti akan tersambung langsung
dengan layanan pelanggan.

Diresmikan pada tanggal 11 Februari 2019, layanan SIAGA 112, yaitu Layanan bantuan kegawatdaruratan untuk warga kota serang seperti Bencana Alam, Tindakan Kriminal, Kebakaran, Permintaan Ambulan, Kecelakaan, dan Penyelamatan Manusia. Nantinya laporan yang diterima akan dilaporkan kembali kepada pihak bersangkutan, seperti Dinker, Damkar atau BPBD.

Hal ini dibuat sebagai salah satu program dari pemimpin terpilih, Syafrudin dan Subadri Ushuludin dengan jargon "AJE KENDOR" dan memiliki visi-misi Mewujudkan Kota Serang sebagai Kota peradaban yang maju, aman, nyaman, tertib, akuntabel dan partisipatif. Dengan adanya layanan ini diharapkan memberikan daya dan budaya bagi masyarakat dalam menciptakan Kota Serang yang beradab.

Perlu diingat nih Ce'es, ini untuk keadaan darurat saja yah! Jangan dijadikan bercandaan atau hal yang diluar fungsinya, karena jika kalian pakai untuk bercanda, nanti yang menelpon dalam keadaan benar-benar darurat tidak bisa ditangani secara cepat karena telpon kalian masuk terlebih dahulu. Perlu diingat jika kalian terus melakukan kejailan tersebut akan ada sanksi lho! Jadi mari pakai fasilitas sesuai dengan fungsinya yah ce'es (TY/RED).

 

Pembuat Artikel : Try Yudhistira, S. Kom

Editor                 : Rizki Ikhwani, S. STP, M. Si

Share: