30 Apr 2025
WIB
Berita Pemerintahan

Serang,- Senin (01/03/2021). Setelah beberapa kali gagal vaksin, akhirnya Wali Kota Serang Syafrudin di vaksinasi dosis pertama bertempat di RSUD Kota Serang, Vaksinasi Wali Kota Serang Syafrudin berbarengan dengan Pejabat Eselon II di Lingkungan Pemerintah Kota Serang dan juga lansia. 

Wali Kota Serang Syafrudin menjelaskan, suntik vaksinasi dirinya berjalan baik tidak ada gejala apapun. "Setelah di vaksin rasanya biasa-biasa saja, saya disuruh istirahat setengah jam alhamdulillah tidak ada gejala apa-apa tidak ada rasa pusing cuma pegel aja karena tegang pasti semua juga ngerasa takut," Ucap Wali Kota Serang Syafrudin saat wawancara dengan Awak Media dihalaman RSUD Kota Serang. 

Syafrudin juga menjelaskan bahwa, dirinya siap divaksinasi dosis ke II pada pertengahan Maret ini."Vaksinasi dosis ke II nanti tanggal 15 Maret, Insya Allah kesini lagi di vaksinasi lagi," Ucap Syafrudin. 

"Pemerintah Kota Serang berharap para pejabat yang ada di Lingkungan Pemerintah Kota Serang sampai ditingkat Staff dimohon untuk semuanya di vaksinasi terutama di Dinas Kesehatan Kota Serang," Tambah Wali Kota Serang Syafrudin. (RAM/RED).

 

Pembuat Artikel : Robi Agmadori Manura, SM

 Editor : Bagus Setya Kurniawan, SH. MH

Share: