08 Jan 2026
WIB
Berita Pemerintahan

KOTA SERANG - Wali Kota Serang, Budi Rustandi, melakukan evaluasi pengamanan Royal Baru, guna menjadi destinasi wisata baru di Kota Serang. Dalam apel pagi bersama Satpol PP, Wali Kota Serang memberikan instruksi untuk meningkatkan pengamanan dan menjaga kebersihan area tersebut.

"Royal Baru ini masih dalam tahap pembangunan, jadi kita harus siap-siap untuk menjaga agar tidak terawat," kata Wali Kota Serang.

Wali Kota Serang juga menginstruksikan Kasatpol PP untuk mengganti petugas yang tidak bekerja dengan baik.

"Jangan takut, kita sudah launching Implementasi Manajemen talenta bersama BKN dan BKN banyak memberikan masukan celah-celah di mana para P3K yang malas bekerja dan lain itu langsung dijadikan evaluasi dan boleh diusulkan ke BKN untuk dilakukan pemberhentian," katanya.

Ia juga menjelaskan bahwa Petugas Satpol PP akan disiagakan di setiap titik di Royal Baru, termasuk di perempatan dan sisi-sisi jalan untuk menjaga wilayah dari pedagang kaki lima. Wali Kota Serang juga berencana memberikan insentif kepada petugas yang berjaga di Royal Baru.

"Biaya untuk pengamanan dan pengembangan Royal Baru akan diambil dari Cesar, dan bagi tokoh yang mau merubah wajah Royal Baru, kita beri insentif daerah terkait pengurangan pajak," kata Wali Kota Serang, Budi Rustandi usai pimpin apel pagi kesiapsiagaan Petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kota Serang, Selasa (6/1/2026). (HS/RED)

Penulis : Benies Husaeni

Keyword:

Royal Baroe,wali kota serang, Budi Rustandi,Kota Serang

Share: