Sambutan: Ketua Panitia Pembinaan MTQ Kota Serang Ke XVIII tingkat Provinsi Banten

Sambutan: Ketua Panitia Pembinaan MTQ Kota Serang Ke XVIII tingkat Provinsi Banten

Sambutan: Ketua Panitia Pembinaan MTQ Kota Serang Ke XVIII tingkat Provinsi Banten

Serang, -Senin (13/09/2021). Ketua Panitia Pembinaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Kota Serang Ke XVIII tingkat Provinsi Banten, Koswara mulyana hadir dan sekaligus memberikan sambutan kepada calon peserta Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Kota Serang Ke XVIII tingkat Provinsi Banten di Aula Hotel Wisata Baru Kota Serang.

Dalam sambutannya, Koswara mulyana menyampaikan bahwa Dasar Hukum pelaksanan Pembinaan Calon Peserta MTQ Kota Serang Ke XVIII tingkat Provinsi Banten terdapat pada Undang Undang Dasar No. 32 Tahun 2007 tentang pembentukan Kota Serang di Provinsi Banten, Undang Undang Dasar No. 17 Tahun 2013 tentang organisasi kemasyarakatan, dan Undang Undang Dasar No. 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah serta Peraturan Daerah kota serang nomer 59 tahun 2020 tentang APBD Kota Serang Tahun Anggaran 2021. Ungkap Koswara mulyana.

Ketua Panitia Pembinaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Kota Serang Ke XVIII tingkat Provinsi Banten, Koswara mulyana menyampaikan bahwa Maksud dan Tujuan diselenggarakannya Pembinaan ini adalah "untuk memberikan pembinaan kepada calon peserta MTQ dan LPTQ agar siap berkompetisi dan menjadi juara". Jelasnya.

Koswara mulyana, menambahkan Waktu dan tempat pelaksanaan Pembinaan kepada calon peserta MTQ ini mulai pada hari senin, yaitu tanggal 13-14 September 2021 dan tempat pelaksanaanya di Hotel Wisata Baru Kota Serang. Secara keseluruhan Peserta kegiatan ini yaitu 72 orang calon peserta MTQ terdiri 36 putra dan 36 Putri, dan kemudian 30 orang calon pembina.

Selanjutnya, cabang yang akan dilombakan yaitu, MMI Musabaqah Makalah Qur'an, Hadis, Qiratul Qutub, Qottil Qur'an, Fahmil Quran, sahril Qur'an, Tahfiz, tafsir Qur'an, Qiratul Qur'an Mujawad, Tilawah dan semua
Anggaran Pelaksanaan Kegiatan Ini dibebankan pada anggaran pendapatan dan belanja Daerah kota Serang tahun anggaran 2021. Tutup Ketua Panitia Pembinaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Kota Serang Ke XVIII tingkat Provinsi Banten, Koswara mulyana. (HS/RED)

 

Penulis Artikel           : Benies Husaeni, M. Pd

Editor                        : Bagus Setya Kurniawan, SH. MH