SERANG,– Pemerintah Kota Serang mengucapkan terima kasih kepada para sponsor yang berkontribusi dalam kesuksesan perhelatan Kota Serang Fair 2024. Acara ini merupakan hasil kolaborasi antara pemerintah daerah dan pihak swasta yang bertujuan untuk mendukung berbagai kegiatan di Kota Serang.
Meskipun kegiatan Kota Serang Fair 2024 berlangsung meriah, pendapatan dari acara tersebut mengalami penurunan dibandingkan dengan tahun lalu.
Hal itu disampaikan oleh ka. Dinkopukmperindag Kota Serang Wahyu Nurjamil setelah selesai acara, Jum'at (6/9/24).
"Berdasarkan data yang disampaikan oleh panitia, pendapatan tahun ini mencapai Rp8,9 miliar, lebih rendah dari tahun sebelumnya yang mencatat Rp9,7 miliar. Penurunan ini disebabkan oleh deflasi ekonomi yang mempengaruhi kondisi Kota Serang," kata Wahyu
Pendapatan menurun dari tahun lalu, lanjut wahyu, dikarena Kota Serang sedang mengalami deflasi. Namun, sektor kuliner dan UKM tidak terlalu terdampak, penurunan terjadi pada sektor multiproduk seperti perumahan dan kendaraan bermotor.
"Acara ini didukung oleh sembilan sponsor, termasuk pihak swasta yang menyokong kehadiran artis di Kota Serang fair 2024. Sponsorship tersebut dinilai penting karena pemerintah daerah tidak memiliki anggaran yang cukup untuk membiayai artis secara mandiri," kata Wahyu
Untuk meningkatkan keberhasilan acara di masa depan, kata dia, pemerintah Kota Serang berencana memperkenalkan kebaruan-kebaruan pada event berikutnya.
"Salah satu rencana adalah menggabungkan job fair lima hari dengan acara Kota Serang fair 2025, yang akan berlangsung bertepatan dengan perayaan ulang tahun Kota Serang," ungkap wahyu
Ia berharap, acara tahun depan yang dijadwalkan pada 6-10 Oktober 2025 dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dan memberikan dampak ekonomi yang lebih signifikan. (HS&MZ/RED)
Penulis artikel : Benies Husaeni, M.Pd & Muthi Zaky Zahrani