Pemberian Vaksin Bagi Hewan, Untuk Mencegah Adanya Virus Pada Tubuh Hewan

Pemberian Vaksin Bagi Hewan, Untuk Mencegah Adanya Virus Pada Tubuh Hewan

Pemberian Vaksin Bagi Hewan, Untuk Mencegah Adanya Virus Pada Tubuh Hewan

SERANG,- Selain penting untuk menjaga kesehatan hewan peliharaan, pemberian vaksin antirabies pada hewan akan memberikan perlindungan kepada manusia dari dampak gigitan hewan dengan rabies. Suntikan vaksin antirabies pada hewan juga bisa mencegah risiko kematian hingga 100 persen pada manusia. Pemberian vaksin pada hewan juga lebih efektif mencegah rabies dibanding vaksin pada manusia.

Kepala Dinas Pertanian Provinsi Banten Agus mengatakan, Kondisi ini mewajibkan hewan yang berpotensi terserang rabies memperoleh vaksinasi. Hewan yang berpotensi terserang rabies adalah kucing, anjing, musang serta kera. Keempatnya dekat dengan manusia dan sebagian menjadi hewan peliharaan (28/21).

“Pemilik hewan harus memberi vaksin rabies pada peliharaannya. Pemberian vaksin pada hewan lebih efektif mencegah rabies dibanding vaksin pada manusia,”

Hewan tersebut merupakan pembawa virus lyssa dari golongan Rhabdovirus, yang menyebabkan rabies. Bila hewan sudah terlindungi dari rabies, luka yang timbul hanya sebatas luka gigitan. Gigitan ini tidak menginfeksi virus rabies pada tubuh manusia.

“Suntikan rabies juga merupakan wujud sayang dan tanggung jawab kita atas hewan yang dipelihara. Tanggung jawab ini tidak sebatas memberi makan, minum, dan tempat tinggal, tapi juga menjaga kesehatannya,” kata Kepala Dinas Pertanian Provinsi Banten. (FL/Red)

 

Penulis : Fadhlan Iman Febriawan