
Pada zaman batu sudah mengenal pembuatan kaca loh ce'es, Manusia zaman batu telah menggunakan kaca obsidian yang terbentuk secara alami, kaca vulkanik hitam, dan tektites untuk membuat senjata dan benda-benda dekoratif.
Kaca pertama yang diketahui orang-orang zaman baru yang digunakan untuk membuat senjata dan benda dekorasi adalah kaca obsidian, atau kaca vulkanik hitam.
Kaca buatan manusia diketahui berasal dari sekitar 3500 tahun SM. Kaca tersebut ditemukan di Mesir dan Mesopotamia Timur.
Penemuan glassblowing sekitar abad ke-1 SM adalah terobosan besar dalam pembuatan kaca.
Temuan arkeologis di Mesir dan Mesopotamia Timur menunjukkan bahwa kaca yang diproduksi pertama berasal dari 3000 tahun SM.
Fragmen vas kaca tertua ditemukan di Mesopotamia pada abad ke-16 SM dan mewakili bukti asal-usul industri kaca berlubang.
Selain Mesopotamia, produksi kaca berongga juga berkembang pada waktu yang sama di Mesir, di Mycenae (Yunani), Cina dan Tyrol Utara.
Pembuatan kaca manual pertama dari perpustakaan raja Asyur Ashurbanipal (669-626 SM) berasal dari sekitar tahun 650 SM.
Pada masa itu tamu istimewa akan disuguhkan dengan beberapa perabot kaca sedangkan untuk warga biasa akan disuguhkan dengan prabot yang terbuat dari gerabah atau emas. (TY/RED).
Foto : Istimewa
Penulis artikel : Try Yudistira, S. Kom
Editor : Bagus Setya Kurniawan, SH, MH
Share:
Categories
More News





