22 Jul 2025
WIB
Berita Pemerintahan

SERANG,- Dasar pemikiran kegiatan Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) bersifat intrakurikuler, dan wajib dilaksanakan secara interdisipliner pada jenjang pendidikan strata satu (S1) di Universitas Primagraha. Kegiatan Kuliah Kerja Mahasiswa juga dilaksanakan secara berkelanjutan dengan landasan kerja, maksud, tujuan arah dan sasaran yang jelas.

Hal itu disampaikan oleh ketua pelaksana (KKM) Universitas Primagraha Kota Serang, Sastra Wijaya, saat pelepasan Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Universitas Primagraha tahun 2025, bertempat di lapangan Puspemkot Serang, Selasa (1/7/2025).

"Program-program KKM disusun untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, berupa program unggulan yang berorientasi kepada kegiatan kewirausahaan," ucap sastra

Ia juga menuturkan Sasaran utama yang akan dicapai melalui kegiatan tersebut adalah sebagai usaha pemberdayaan masyarakat untuk dapat meningkatkan kesejahteraannya melalui kegiatan ekonomi produktif yang berbasis pada potensi desa dan melibatkan secara optimal peran masyarakat, tokoh masyarakat dan perangkat desa pada setiap tahapan kegiatan KKM, baik pada perencanaan, pelaksanaan, evaluasi dan pembinaan. 

Dengan strategi getok tular, lanjut sastra pada gilirannya masyarakat desa memiliki kegiatan ekonomi produktif yang dapat meningkatkan kesejahteraan keluarga, dan menyiapkan para mahasiswa untuk melatih diri dan memupuk jalinan koordinasi dengan berbagai pihak.

"sekaligus membangun kemitraan dalam usaha ekonomi yang saling menguntungkan, agar setelah menyelesaikan studinya dapat meningkatkan lapangan pekerjaan," jelasnya

Adapun yang menjadi subtema pada pelaksanaan KKM tahun 2025, kata sastra adalah meningkatkan Enterpreneur, Ekonomi Kreatif dan UMKM, meningkatkan Literasi Digital pada Bidang Pendidikan, mengembangkan Teknologi Digital bagi Masyarakat, memberikan Pemahaman Hukum bagi Masyarkat Marginal, membangun Kemampuan Spritual dan Keumatan, dan Mendukung Pelayanan Prima Bagi Aparatur Daerah serta Mendukung Kualitas Layanan Kesehatan Masyarakat.

"Mahasiswa semester VI dari Prodi  Masing-masing yang telah telah mengisi KRS dengan jumlah 1.029 mahasiswa yang terdiri dari 6 Fakultas" ungkap sastra. (HS/RED)

 

Penulis artikel : Benies Husaeni

Dokumentasi : Prokopim Setda Kota Serang

Share: